Samarinda – Pada momentum Hari Ulang Tahun Kota Samarinda ke-355 dan Pemerintah Kota Samarinda ke-63, Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Ananda Emira Moeis mengatakan, segenap seluruh warga kota Samarinda agar tetap hidup rukun, damai dan saling menghormati, hindari pergesekan demi tercapainnya pembangunan Kota Tepian yang lebih baik serta maju.
“Ayo kita sama-sama saling membenahi, jika memang dirasa ada yang kurang, tentu pasti ada namun yang pasti, saya dan kita semuanya harus bersyukur sebab Samarinda sudah memasuki usia ke-355 tahun dan Pemkot Samarinda juga sudah berulang tahun ke-63 tahun,” ujarnya, Selasa (24)01/2023)
Selanjutnya Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kaltim itu menuturkan, semoga seluruh rencana pembangunan Samarinda yang telah disepakati antara DPRD dan pemerintah kota dapat berjalan dengan baik. Oleh sebab itu Ia menghimbau kepada semua pihak untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban Kota Samarinda karena dengan begitu situasi yang kondusif akan tercipta.
“Kepada semuanya pihak mulai dari tokoh masyarakat, pemuda dan pemerintah, mari kita jaga kota ini agar terus kondusif, aman dan nyaman. Jika masyarakat kompak, rukun dan saling menghormati maka pembangunan juga akan cepat terlaksana dan selesai dengan cepat,” ungkapnya.
“Semua ini untuk kita bersama dan kota Samarinda. Sebab Samarinda merupakan kota kebanggaan saya. Kota yang membuat saya ingin cepat balik ketika sedang diluar kota. Semoga kedepannya masyarakatnya semakin sejahtera, rukun dan damai,” tutupnya. (Adv)