Kutai Kartanegara – Wakil Bupati Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin berikan bantuan rehabilitasi rumah tak layak huni di Kelurahan Amborawang Laut, Kecamatan Samboja, pada Selasa (25/10/2022) lalu.
Penyerahan bantuan itu secara simbolis dilakukan melalui pemberian buku tabungan kepada perwakilan para penerima.
Rendi mengatakan, bahwa hal itu dilakukan atas janji dirinya bersama Bupati Edi Damansyah saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020 lalu.
“Alhamdulillah di tahun 2022 ini kita bisa menuntaskan satu persatu janji – janji kami kepada masyarakat di Kutai Kartanegara termasuk di Samboja,” ucapnya, Kamis (27/10/2022).
Disebutkan Rendi, progam rehabilitasi rumah tidak layak huni ini di tahun 2022 ada 517 rumah yang kondisinya sangat memprihatinkan.
“InsyaAllah akan kita bantu secara tunai,” ungkapnya.
Untuk Ia menyatakan, akan memantau langsung pemberian bantuan tersebut agar tidak ada pungutan-pungutan liar.
“Tolong sampaikan ke kami jika hal itu sampai terjadi, baik itu dari Dinas, dari pihak Kecamatan, maupun dari pihak Kelurahan, tidak boleh satu rupiah pun mengambil dari hak – hak masyarakat yang kita bantu ini,” pungkasnya. (Adv)