Menu

Mode Gelap
Percepatan Penerapan SPBE, Diskominfo Kukar Launching Proper Lobiku Gelar Bimtek Sertifikasi TPP, Bupati Kukar Berharap Tidak Ada Lagi Desa Tertinggal Gelar Rakerkot, Wushu Samarinda Bahas Persiapan Porprov dan Program Regenerasi Atlit 56 tahun Jenderal Andap, Terus Berkarya Dan Berinovasi Pengukuhan PW KBB Jatim, Irianto Lambrie : Warga Banjar Harus Rakat, Kuat serta Bermartabat

DISKOMINFO KUKAR · 15 Mei 2023 11:54 WITA ·

Sangat strategis, Dinas Perkebunan Kukar Akan Mengembangkan Komoditas Kopi di Tiga Desa


 Sangat strategis, Dinas Perkebunan Kukar Akan Mengembangkan Komoditas Kopi di Tiga Desa Perbesar

Kutai Kartanegara – Dinas Perkebunan Kutai Kartanegara akan mengembangkan komoditas kopi yang kha Kukar di tiga desa karena dinilai sangat strategis.

Rencana pengembangan komoditas kopi yang khas Kukar tersebut dilakukan karena memberikan nilai ekonomis yang besar dan dapat membantu untuk meningkatkan ekonomi dikalangan masyarakat.

Menurut Kepala Dinas Perkebunan Kutai Kartanegara, Muhammad Taufik nanti ada tiga wilayah desa di Kukar yang menjadi pengembangan komoditas kopi.

Antara lain adalah Desa Pragat Baru Kecamatan Marang Kayu, Desa Cipari Makmur Kecamatan Muara Kaman dan Desa Jonggon Kecamatan Loa Kulu.

“Rencana untuk mengembangkan kopi khas Kukar di tiga desa ini,” ucapnya, Senin (15/5/2023).

Berkaitan dengan rencana tersebut, Dinas Perkebunan Kutai Kartanegara telah siapkan lahan sekitar 30 hektare.

Selain itu, luas lahan area untuk pengembangan komoditas kopi nanti akan bertambah seiring dengan keberhasil yang akan diraih oleh para petani.

“Konsep pengembangan kopi nantinya akan dikelola oleh anak muda,”ungkap taufik

Ia juga berharap, ke depan semakin banyak komunitas masyarakat yang mengembangkan komoditas tersebut. Apalagi tanah di Kutai Kartanegara sangat cocok ditanami biji kopi.

“Sudah ada sekolah di Kutai Kartanegara yang mulai untuk mengembangkan kopi. Kami harap komoditas ini akan semakin besar,” ujarnya.

Perlu diketahui, potensi kopi luwak di Desa Perangat Baru, Kecamatan Marangkayu, Kabupaten Kutai Kartanegara kini mulai dilirik dan menjadi komoditas unggulan.

Kopi yang tumbuh di Desa Prangat Baru ini adalah kopi jenis liberika. Sebuah kopi yang berasal dari Liberia, sebuah negara dari Afrika Barat. Kopi jenis ini ternyata tumbuh subur di tanah Kalimantan.

Kepala Desa Perangat Baru, Fitriarti mengatakan, potensi kopi luwak di desanya sangat besar. Satu kilogram kopi luwak bisa mencapai harga Rp 4,5 juta.

Bagi pemerintah desa, sambungnya, kopi menjadi solusi yang bisa diandalkan agar warga tetap mendapat penghasilan.

“Besar harapan kami kopi luwak ini bisa dikembangkan. Kami ajukan gagasan untuk membuat Kampung Kopi Luwak ini menjadi taman liberika yang kedepannya menjadi taman edukasi,” kata Fitriati.

Saat ini ada 50 petani kopi luwak yang berada di luar dari kelompok pertanian Desa Perangat Baru. Namun, baru 2 hektare lahan yang mampu dimaksimalkan secara produktif.

Proses pendampingan bagi warga desa yang menekuni kebun kopi ini pun sudah dilakukan. Pemerintah desa, memastikan akan mengawal kebun kopi ini agar terus berkembang.

Apalagi pasar kopi luwak Desa Perangat sudah tembus hingga ke luar Pulau Kalimantan. Salah satunya memasok kebutuhan Pantai Pandawa Bali di Desa Kutuh.

“Sejauh ini, selain dari pemerintah daerah dan pemerintah desa, beberapa perusahaan juga telah membantu dan mendampingi kelompok tani,” ujar Fitriarti.

Kini, Pemerintah Desa Perangat Baru tengah memperluas kebun kopi bersama warga yang tergabung dalam kelompok tani.

Di lahan 25 hektare, Kampung Kopi Luwak nantinya bisa dikembangkan menjadi salah satu taman rekreasi di Kabupaten Kutai Kartanegara

Fitriarti berharap, untuk menikmati kopi langsung di kebun kopi, warga Kalimantan Timur tidak perlu jauh-jauh ke Malabar, Toraja, atau Aceh.

Di Kukar maupun Kaltim, dengan kehadiran Kampung Kopi Luwak yang berisi Taman liberica, penikmat kopi tak perlu jauh-jauh keluar Pulau Kalimantan.

Hal ini juga menjadi salah satu langkah untuk meningkatkan pendapatan petani. BUMDes Perangat Baru akan dimaksimalkan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes).

“Setelah program ini berjalan, akan dikelola oleh BUMDes dan akhirnya akan menjadi PADes,” pungkasnya. (Adv Diskominfo Kukar).

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kades Beringin Agung Apresiasi Respon Cepat Tanggap Edi-Rendi Realisasikan Aspirasi Warganya

19 Juli 2023 - 13:12 WITA

Berlangsung Meriah, Kegiatan Expo Peringatan HKG PKK Ke-51 Kaltim di Kukar Resmi Dibuka

18 Juli 2023 - 23:58 WITA

Anggarkan Rp 15 Miliar Untuk Pembangunan Infrastruktur Perikanan, Rendi Solihin Berharap Daya Saing Dan Produktifitas Nelayan Meningkat

14 Juli 2023 - 14:27 WITA

Pemkab Kukar Salurkan 50,7 Ton Pupuk Di Samboja Barat, Rendi : Bulan Depan Kita Berikan Bantuan Alsintan

9 Juli 2023 - 08:12 WITA

Jalan Desa Ponorangan Akhirnya Mulus, Warga Apresiasi Kinerja Edi Damansyah – Rendi Solihin

2 Juli 2023 - 10:04 WITA

Kaleidoskop 2023 Bulan Maret – Mei : Edi – Rendi Pastikan Program Kukar Idaman Berdampak Positif Dan Tepat Sasaran

5 Juni 2023 - 14:35 WITA

Trending di DISKOMINFO KUKAR