Menu

Mode Gelap
Percepatan Penerapan SPBE, Diskominfo Kukar Launching Proper Lobiku Gelar Bimtek Sertifikasi TPP, Bupati Kukar Berharap Tidak Ada Lagi Desa Tertinggal Gelar Rakerkot, Wushu Samarinda Bahas Persiapan Porprov dan Program Regenerasi Atlit 56 tahun Jenderal Andap, Terus Berkarya Dan Berinovasi Pengukuhan PW KBB Jatim, Irianto Lambrie : Warga Banjar Harus Rakat, Kuat serta Bermartabat

News · 9 Okt 2023 14:37 WITA ·

Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Melawan Brunei Darussalam, Ini Nama-Nama Pemain Yang Dipersiapkan Shin Tae-Yong


 Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Melawan Brunei Darussalam, Ini Nama-Nama Pemain Yang Dipersiapkan Shin Tae-Yong Perbesar

Jakarta – Tim Nasional (Timnas) sepak bola Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (9/10/2023) pekan ini.

Dalam ajang ini, pertandingan berlangsung dalam format kandang dan tandang. Dimana skuad Garuda akan bertanding selaku tuan rumah terlebih dahulu, lalu kemudian di leg kedua, Timnas Indonesia akan bertandang ke Sultan Hassanal Bolkiah Stadium, Bandar Seri Begawan markas Brunei Darussalam, pada Selasa 17 Oktober pekan depan.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong pun telah memanggil sebanyak 26 pemain guna menghadapi laga kualifikasi piala dunia tersebut.

Nadeo Argawinata, Syahrul Trisna, dan Ernando Ari merupakan tiga nama yang dipercaya mengisi posisi penjaga gawang Timnas.

Sedangkan di lini belakang, ada Fachruddin Aryanto yang menggantikan Jordi Amat yang absen. Kemudian ada nama Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Edo Febriansyah, Pratama Arhan, Wahyu Prasetyo, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Elkan Baggott, dan Dzaky Asraf.

Sementara itu, posisi lini tengah timnas Indonesia, diisi oleh Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Rachmat Irianto, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, dan Egy Maulana Vikri.

Untuk lini depan, Shin Tae-Yong mempercayakan kepada nama-nama pemain muda berpengelaman seperti Dendy Sulistyawan, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad, Rafael Struick, dan Hokky Caraka

Apabila Timnas Indonesia mampu mengalahkan Brunei Darussalam, maka Marselino Cs berhak lanjut ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan menghuni Grup F.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dukung Kegiatan Festival Kesenian Gandrung,Rendi Solihin Ingin Kebudayaan Nusantara di Kukar Terus Terbangun

3 November 2023 - 17:20 WITA

Pemkot Samarinda Buka Lowongan Dua Jabatan Direksi dan Dewas Perumdam Tirta Kencana

1 November 2023 - 20:53 WITA

Potensi Cuaca Ekstrem Pada Masa Pancaroba, BMKG Minta Masyarakat Waspada

31 Oktober 2023 - 23:48 WITA

Bersiap Menggelar Kukar Bershalawat Jilid II, Rendi Solihin: Insya Allah Semuanya Lancar

26 Oktober 2023 - 14:11 WITA

BMKG Samarinda Prediksi Musim Kemarau di Kaltim Berakhir di Penghujung Oktober 2023

24 Oktober 2023 - 12:13 WITA

Upaya Pemkab Kukar Kembalikan Pulau Kumala Sebagai Objek Wisata Andalan

19 Oktober 2023 - 02:41 WITA

Trending di Kab. Kukar